Shalom jemaat yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus,
Ada satu peristiwa yang Alkitab tuliskan untuk kita ketahui yaitu dalam Kisah Para Rasul 4:1 dan seterusnya yang menceritakan tentang bagaimana Petrus dan Yohanes menyembuhkan orang yang sakit lumpuh sejak lahir dan umurnya sudah empat puluh tahun, tetapi kemudian mereka ditangkap karena ahli-ahli taurat dan tua-tua Israel melihat banyak pengikutnya menjadi orang percaya Kristus. Petrus dan Yohanes kemudian ditangkap dan diperiksa dan ditanya bagaimana itu terjadi, kemudian mereka menjawab dan dalam Kisah Para Rasul 4:9 “jika kami sekarang harus diperiksa karena suatu kebajikan kepada seorang sakit dan harus menerangkan dengan kuasa manakah orang itu disembuhkan, 10 maka ketahuilah oleh kamu sekalian dan oleh seluruh umat Israel, bahwa dalam nama Yesus Kristus, orang Nazaret, yang telah kamu salibkan, tetapi yang telah dibangkitkan Allah dari antara orang mati--bahwa oleh karena Yesus itulah orang ini berdiri dengan sehat sekarang di depan kamu”. Mereka menyatakan bahwa dalam nama Tuhan Yesus-lah orang itu disembuhkan. Ketika orang lumpuh itu percaya dengan imannya bahwa nama Tuhan Yesus berkuasa seperti yang disampaikan oleh Petrus dengan penuh urapan dan iman kepadanya, kuasa Tuhan bekerja. Orang lain yang melihat tentu semuanya juga senang melihat itu dan merekapun juga menjadi percaya. Nama Tuhan Yesus berkuasa dan Ia memberkati Petrus dan Yohanes yang memberitakan nama Tuhan Yesus kepada orang lumpuh itu sehingga orang lumpuh itu menerima kesembuhan dan dapat berjalan serta tentunya kegirangan sambil melompat-lompat bahagia.
Alkitab menyatakan bahwa Tuhan Yesus Kristus berjanji menyertai setiap murid-murid-Nya (Matius 28:20b), dan itu berarti bahwa Ia akan mengijinkan kuasa-Nya bekerja ketika orang datang kepada-Nya atau menyerukan nama-Nya dengan penuh harap dan iman. Ia akan menjawab dan menyatakan kuasa-Nya bekerja, mujizatpun bisa terjadi: yang sakit disembuhkan, setan pun diusir, yang cacat dipulihkan, yang lemah dikuatkan, orang berdosa bertobat, yang mandul bisa punya anak, usaha ditolong Tuhan dan lainnya. Nama Tuhan Yesus berkuasa dan nama-Nya Tuhan Yesus-lah yang menyelamatkan setiap orang ketika mereka percaya kepada-Nya seperti yang tertulis dalam Kisah Para Rasul 4:12 “Dan keselamatan tidak ada di dalam siapapun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan." Hanya dalam nama Tuhan Yesus Kristus ada pertolongan dan keberhasilan. Haleluyah.
Selasa, 24-12-2024 | |||
GBI Sentral Tomang (CHURCH) | |||
Ibadah Malam Kudus | 17:00 | Gedung Apotik Tomang Lt. 2 | Pdt. Dr. Kiki Sadrach |